Saya coba membuat form tersebut tanpa pengguna memerlukan pengetahuan akan debet dan kredit. Saya dedikasikan form ini teruntuk Usaha Kecil dan Menengah (UKM). Semoga bermanfaat dan matching dengan kegiatan usaha jasa yang berlangsung pada UKM.
Dengan form ini kita dapat menyusun laporan laba rugi dan neraca dengan beberapa input, tapi sebelumnya setting dulu bagan akun yang digunakan dalam sheet akun:
- input 1 jurnal harian kas
- input 2 buku piutang
- input 3 buku hutang dan sewa
- input 4 rinci assets
Form berikut dapat didownload secara gratis. Kami sertakan file contoh pengisiannya, dan hindari menggunakan perintah Cut dan Paste karena berakibat fatal yakni rusaknya link terkait otomatis untuk jadi laporan keuangan.
Update:
Saya telah merilis revisi form laporan keuangan jasa UKM ver 2.0. Dengan versi ini telah mengalami perubahan yang signifikan, sehingga diharapkan penghitungan pembebanan sewa dan penyusutan asset menjadi lebih akurat.Bagi pengguna office 2007 dan 2010 dapat mendownload disini
Sedangkan bagi pengguna office 2003 masih dapat mempergunakan form tersebut, tapi memerlukan file format converter dari microsoft. Anda dapat membaca dan mendownloadnya disini
Tentunya form ini memerlukan pengembangan lebih lanjut, kami menerima saran dan masukannya
![]() |
Bentuk Laporan keuangan |
Versi revisi ditayangkan di web Intensijaya.com dengan pengubahan input untuk rincian asset dan memilih akun saat mencatat harian kas.
Terimakasih telah membaca artikel Form laporan keuangan Jasa UKM tanpa debet kredit